Rabu, 26 Juli 2017

Derek Mobil 24 Jam di Bali



Anda membutuhkan Mobil derek untuk menderek mobil anda yang sedang rusak atau mau mengirim mobil baru ?
Prima derek Bengkel PAG menyediakan mobil derek dengan sistem gendong. Derek dengan sistem gendong ini sangat di rekomendasikan untuk membawa mobil yang tidak bisa jalan atau setelah mengalami kecelakaan. mekanisme derek gendong ini adalah menaikkan mobil keatas derek sehingga mobil yang akan di derek tidak perlu di tarik untu membawa ke bengkel terdekat. 
Untuk mobil dengan transmisi matic mobil derek gendong sangat di rekomendasikan karena tidak melakukan proses tarik dan menjalankan mobil untuk membawa ke bengkel.

Jadi jika anda yang berdomisili di bali membutuhkan jasa derek untuk mobil anda pastikan hubungi prima derek PAG untuk membantu anda.

Hubungi : 081 338 343 433 atau di kantor: 0361 - 423 188 

 

Rabu, 14 Juni 2017

Bengkel Servis Mesin dan AC di Gianyar Bali



Kabar gembira untuk warga bali timur khususnya daerah Gianyar, Bangli, Klungkung, Karangasem. Bengkel PAG Gianyar kini melayani servis mesin dan AC.
Bengkel Servis Mesin dan AC PAG Gianyar melayani pengerjaan seperti :

  • Servis Mesin rutin 
  • Tune Up mesin 
  • Ganti Oli 
  • Servis elektrikal 
  • Overhoul 
  • Servis kaki kaki 
  • Servis powersteering 
  • Servis AC
  • Dan pengerjaan servis mesin mobil dan AC Lainnya 
Bengkel Servis Mesin PAG Gianyar Hadir dengan moto " Harga lebih murah dengan kualitas yang tak kalah"  siap melayani customer di wilayah bali timur.
di dukung dengan perlengkapan modern dan teknisi berpengalaman di bidangnya menjadikan bengkel PAG Gianyar sebagai salah satu bengkel yang patut di pertimbangkan sebagai tempat untuk merawat mobil anda.

Silahkan bagi anda yang berdomisili di wilayah bali timur dan ingin melakukan perawatan rutin untuk mobil anda kunjungi
Bengkel PAG Gianyar.
Jl banteng no 8 By Pass Dharmagiri Blahbatuh Gianyar Bali.
 Telp : 085 338 427 070 / 082 236 598 878

Selasa, 30 Mei 2017

Fungsi oli mesin dan bahayanya jika telat ganti oli



Oli mesin pada mobil memiliki  fungsi untuk melumasi komponen pada mesin yang bertujuan untuk mecegah gesekan pada komponenn mesin selain itu fungsi oli juga sebagai pendingin di mesin. Oleh karena itu oli mesin harus di perhatikan kualitasnya.
Berikut ini hal yang dapat di sebabkan karena telatnya mengganti oli padda mobil.

1.   Pemakaian BBM yang Boros
Berfungsi sebagai pelumas mesin, oli mesin mobil bisa mengurangi gesekan yang terjadi pada mesin. Gesekan halus dapat menyebabkan tarikan mesin enteng serta kerja mesin menjadi ringan. Akan tetapi apabila oli mesin tidak diganti, kualitasnya yang jelek bisa mengakibatkan gesekan kuat dan tarikan mesin menjadi berat. Efeknya mesin membutuhkan lebih banyak bahan bakar untuk sumber tenaga.
2.   Penurunan Kualitas dan Kerja Mesin
Bahaya mengerikan sering telat ganti oli mobil selanjutnya adalah penurunan kualitas dan kerja mesin. Oli  berfungsi mengoptimalkan kerja mesin, apabila tidak diganti dengan rutin, maka kualitas oli mesin bisa menjadi turun, menjadi kental dan menghitam. Dengan begitu, fungsi oli sebagai pelumas untuk kerja mesin yang baik juga bisa menurun. Akibatnya yaitu gesekan pada mesin bisa meningkat  menurunkan kerja serta kualitas mesin mobil.
3.   Kerusakan Komponen Mesin
Apabila telah lama tidak diganti, oli mesin yang kental dan kotor bisa mengakibatkan rusaknya komponen mesin bagian dalam. Misalnya bisa merusak dinding silinder, piston, serta bantalan poros engkol. Hal ini dikarenakan oli yang kualitasnya sudah jelek bisa mengakibatkan komponen mesin mesti bekerja melebihi kemampuanya. Hal tersebut membuat komponen mesin rentan untuk terbakar, tergores, dan karatan. Bahaya mengerikan sering telat ganti oli mobil ini perlu sekali Anda perhatikan.
4.   Mesin Mudah Panas atau Overheating
Oli mesin juga berperan dalam mendinginkan mesin mobil. Oli mesin yang telah lama tidak diganti dapat memiliki kualitas buruk, dan hal tersebut mengakibatkan fungsinya menjadi dan tidak maksimal. Kemudian bisa mengakibatkan mesin mobil semakin lambat untuk dingin serta berpotensi membuat mesin panas atau overheat.
5.   Mesin Menjadi Kasar

Ketika telat ganti oli, biasanya terlihat jelas tandanya pada mesin itu sendiri. Mesin bisa terasa lebih kasar dari biasanya. Jika oli mesin masih bagus serta volumenya belum banyak berkurang, mesin akan enak dipakai dan suaranya halus. Getaran keras yang terjadi pada mesin akibatnya yaitu volume oli mesin yang telah jauh berkurang atau habis.
Jadi jangan telat ganti oli mobil anda. 
Percayakan perwatan mobil kesayangan anda pada kami.
Silahkan bawa mobil anda ke Bengkel PAG Gianyar untuk mendapatkan perawatan terbaik pada mobil anda.
  

Rabu, 22 Maret 2017

Makna kode angka pada ban mobil



Tahukah anda makna dari tulisan atau kode pada pinggiran ban Mobil anda ?
Di sisi pinggir bagian luar ban tertera angka dan huruf yang semuanya punya arti. Mulai dari tahun produksi, jenis sampai anjuran batas kecepatan maksimum. Di sini, ada tiga unsur yang harus diketahui oleh pemilik kedaraan.
1. Ukuran ban
Bila Anda perhatikan, di sisi luar ban tertera kode misal seperti 205/55R16 95H. Semuanya itu mempunyai penerjemahan sebagai berikut
A. Kode "205" menunjukkan lebar telapak ban dengan satuan milimeter, jadi bukan diameter ban. Semakin besar angkanya, kian lebar telapaknya.
B. Kode "55" menandakan tinggi ban dalam satuan persen dari telapak ban. Gampangnya, tinggi yang dimaksud bisa Anda cermati mulai dari bibir pelek sampai telapak ban menempel ke permukaan aspal. Jadi  semakin kecil angkanya semisal 50, maka jarak telapak ban dengan bibir pelek kian dekat.
C. Kode "R" menunjukkan konstruksi ban ini radial.
D. Kode "16" merupakan diameter dari pelek yang sesuai. Berarti, pelek yang dipakai berukuran 16 inci.
E. Kode "95" mewakili beban maksimum yang bisa ditopang setiap ban. Angka tersebut memiliki load index sebesar 690 kg. Semakin besar, beban maksimumnya bertambah pula, daftar kode load index ada di bagian bawah artikel ini.
F. Kode "H" melambangkan batas kecepatan maksimum yang dicapai ban ini. Kode H ini ban boleh menembus kecepatan maksimum sampai 210 km/jam daftar kode kecepatan maksimum ada di bagian bawah artikel ini.

2. Usia ban
Seeperti halnya makanan, ban juga mempunyai waktu kadaluarsa. Umumnya, 3 tahun dari tanggal produksi atau menempuh jarak 60.000 km. Setiap pabrik ban punya pengkodean serta jumlah digit yang berbeda-beda. Itu bisa Anda temui bibir ban (dekat pelek) semisal 1608, berarti diproduksi minggu ke-16 tahun 2008.
3. Treadwear Indicator
Tanda ini merupakan ciri fisik yang terletak persis di kedua sisi bunga ban. Diperkuat lagi dengan garis tebal yang membentang di antara kedua tanda yang mengindikasikan kondisi penggunaan ban. Jika ketebalan ban terutama pada grove sudah menyentuh garis tersebut, menandakan harus sudah diganti. Bahanya saat hujan, cepat menimbulkan gejalan aquaplaning (mengambang). 
KODE KECEPATAN BAN
kode    Kec. maks (km/jam)
P                   150
Q                  160
R                  170
S                  180
T                  190
H                  210
V                 240
W                270
Y               >300

LOAD CAPACITY

Kode          Beban Maksimum (kg)
62                          265
63                          272
64                          280
66                          300
68                          315
70                          335
73                          365
75                          387
80 - 89              450 - 580
90 - 100            600 - 800

 Demikian sedikit infoormasi mengenai ban dari Bengkel PAG Gianyar. semoga dapat membantu.

Senin, 23 Januari 2017

Kebiasaan Buruk pengendara mobil yang fatal untuk AC Mobil



Tanpa kita sadari kadang kita banyak melakukan kesalahan yang cukup fatal untuk ac moobil kita di saat berkendara, dan kesalahan itu dapat memperpendek umur AC mobil anda. Sebaiknya Anda mengetahui penyebab AC sering bermasalah, agar bisa melakukan pencegahan dari awal. Apa saja hal-hal yang membuat AC mobil sering bermasalah?

Kebiasaan memutar switch power AC saat perputaran mesin tinggi
Kebiasaan kecil ini sering kali tidak disadari pemilik kendaraan. Mematikan dan menghidupkan AC ketika memutar mesin tinggi membuat beban kompresor mendadak berat. Kondisi inilah yang menyebabkan terjadinya gesekan yang terlalu keras antara pulley dan pressure pate pada kompresor.
Jika kebiasaan ini terus Anda lakukan, kemungkinan besar magnetic clutch kompresor AC akan cepat aus dan akhirnya rusak. Hal ini mengakibatkan AC menjadi tidak dingin.
Magnetic clutch merupakan komponen yang menghubungkan putaran mesin dengan kompresor AC. Magnetic clutch terhubung melalui tali kipas yang memutarnya hingga menghasilkan arus listrik. Aliran listrik tersebut akan menarik pusat magnetic clutch menempel ke kompresor AC.
Sebelum dibawa ke bengkel mobil, Anda bisa mengecek fungsi magnetic clutch sendiri. Cara pertama dengan memberikan arus listrik langsung dari aki. Apabila pusat magnetic clutch tidak tertarik ketika diberi arus, dapat dipastikan terjadi masalah.
Cara kedua, gunakan test pen. Periksa arus yang mengalir menuju magnetic clutch ketika AC menyala. Apabila terdapat daya, namun magnetic clutch tidak berfungsi, sebaiknya segera periksakan kendaraan Anda ke bengkel mobil.
Kebiasaan merokok di dalam mobil
Kebiasaan buruk yang sering dilakukan pemilik kendaraan adalah merokok di dalam mobil atau jarang membersihkan interior mobil, terutama bagian dashboard.
Penting Anda ketahui, AC memiliki blower yang berfungsi untuk memutar udara. Udara ‘panas’ yang dihisap blower dari kabin akan melewati kisi-kisi evaporator. Di bagian inilah, panas diserap oleh sistem sehingga udara yang kembali dikeluarkan ke dalam kabin menjadi dingin.
Bisa Anda bayangkan jika udara yang terserap blower mengandung asap rokok atau debu-debu kotor. Hal ini membuat kisi-kisi evaporator tersumbat dan akhirnya mengganggu proses kerja AC.
Jika kebiasaan buruk di atas terus Anda lakukan, maka tak heran jika kendaraan bisa menjadi pasien tetap bengkel mobil. Sangat disarankan, sebaiknya nyalakan AC saat berhenti atau kurangi kecepatan kendaraan dan putaran mesin di bawah 2.000 rpm agar AC mobil Anda tidak cepat rusak.